Rizka's Birthday, The 12th

Hari ini putri pertama saya, Rizka Amalia Windriani berulang tahun ke-12. Sudah besar, tidak pernah terasa, rasanya saya dan istri saya selalu masih memperlakukan dia seperti anak kecil. Rizka tumbuh dengan karakternya sendiri yang unik. Rizka adalah anak yang easy going, gampang sekali bergaul dan akrab dengan orang di sekitarnya, dan punya kharisma untuk memimpin kelompoknya. Buktinya, masih kelas 1 SMP di sekolah baru yang hampir tidak ada yang dia kenal (karena teman-teman SD lamanya tidak masuk ke SMP itu) dia tiba-tiba berhasil menang jadi Wakil Ketua OSIS. Hampir jadi ketua malah, kalah di kampanye putaran final. Hebat kan?

Sewaktu mau masuk SMP tahun lalu, Rizka menetapkan salah satu syarat sekolah yang akan dimasukinya harus mempunyai ekskul teater. Maka masuklah dia ke SMPN 4 di kawasan Jl. Juanda, satu jalur dengan jalan menuju ke sekolah adiknya, Audrey. Kenapa teater? Itu salah satu minat yang langsung kelihatan. Rizka juga adalah pembaca puisi yang jago, hebat pidato bahasa Inggris dan tampaknya sekarang juga akting kelihatannya.

Yang saya yakini, semua yang dia lakukan, terutama yang berhubungan dengan bekerja keras sebelum bertanding (seperti untuk ikut lomba puisi, pidato dan teater), pasti akan sangat bermanfaat bagi pembentukan karakternya. Rizka cenderung malas kalau tidak ada tantangan yang benar-benar challenging didepannya.

Banyak hal yang ingin saya tulis mengenai putri harapan masa depan saya ini. Insya Allah dia akan tumbuh jadi wanita yang shalehah dan punya karakter kuat, serta tentu saja sukses duniawi. Amin...

Posting Komentar

0 Komentar